Kegunaan Dan Sifat-Sifat Unsur/Senyawa Nitrogen


Nitrogen dapat digunakan dalam bentuk unsur maupun senyawanya.
1) Unsur Nitrogen
Nitrogen ini bersifat inert (tidak reaktif) dan dapat digunakan dalam industri farmasi untuk mengusir O2 dalam larutan injeksi.Nitrogen juga digunakan untuk mengusir O2 dalam makan berlemak atau berminyak agar tidak cepat tengik, ditambahkan dalam roti agat tidak cepat berjamur, serta digunakan untuk mengisi bola lampu.


2) Sifat-sifat
  • Pada suhu kamar, tidak berbau, tidak reaktif, tidak berwarna
  • Titik didih : -195,80C dan titik leleh : -2100C
  • Sukar bereaksi karena ikatannya yang kuat (energi ikatannya sangat besar). N2 hanya bereaksi pada suhu tinggi

3) Senyawa Nitrogen
Senyawa-senyawa nitrogen di antaranya :
a. Amonia
Amonia sering digunakan sebagai pereaksi dan bahan baku pembuatan pupuk nitrogen, seperti amonium nitrat, amonium sulfat, amonium fosfat, dan pupuk urea).

b. Amonium Nitrat
Senyawa ini digunakan sebagai pupuk nitrogen dengan kadar N 33%. Selain sebagai pupuk, amonium nitrat juga digunakan sebagai bahan peledak yang sangat diperlukan dalam dunia pertambangan.

c. Amonium Sulfat
Senyawa yang memiliki rumus kimia (NH4)2SO4 ini juga digunakan sebagai pupuk nitrogen.

d. Amonium fosfat
Amonium fosfat merupakan pupuk sumber nitrogen dan fosfor yang bersifat mudah larut dalam air.Selain sebagai pupuk, amonium fosfat juga dapat digunakan untuk mencegah terbakarnya kayu yang keras.

e. Urea
Urea merupakan pupuk sumber nitrogen dengan kadar N yang tinggi (46%). Urea dapat digunakan sebagai makanan tambahan untuk hewan pemamah biak, bahan tambahan dalam industri plastik melanin, resin, dan sebagai bahan antikerut pada tekstil.

f. Asam Nitrat
Senyawa ini dapat digunakan sebagai plarut dan digunakan dalam proses fotografi.

Label:

Post a Comment

[blogger][disqus]

Author Name

{picture#http://img09.deviantart.net/8f2d/i/2016/120/e/1/koutetsujou_no_kabaneri__ikoma_by_reijr-da0twud.jpg} I was a blogger who likes to divide the resources that I know to the visitors, and particularly liked the field of technology, design, health and forestry science. {facebook#https://web.facebook.com/icuk.sugiarto.507} {twitter#https://twitter.com/icuksugiarto_sa} {google#https://plus.google.com/u/0/+IcukSugiarto18} {pinterest#https://pinterest.com} {youtube#https://youtube.com}

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.